Hari / Tanggal : Selasa/ 13 Januari 2026
Mata Pelajaran : TIK / Komputer
Kelas : 6 Ibnu Sina (SD Al - Azhar 1 Bandar Lampung)
Tema : Mengenal Perangkat Lunak Pengolah Kata
Sub Tema : Mengenal Menu dan Ikon pada Program Microsoft Office Word
Tujuan Pembelajaran : Siswa mampu mengetahui macam-macam ikon yang terdapat pada menubar
Pembelajaran Ke- : 2
Assalamualaikum wr.wb
Bagaimana kabar anak sholeh dan sholehah ?
Alhamdulillah semoga kita semua dalam keadaan sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT aamiin.
Menu adalah kumpulan perintah-perintah yang digunakan untuk menjalankan pengolah kata seperti seperti Ms. Word, bila diklik salah satu menu tersebut maka akan tampil sekelompok menu/ikon yang berhubungan dengannya.
Ikon adalah tombol-tombol perintah yang berupa gambar atau simbol yang digunakan untuk menjalankan suatu perintah dengan mudah dan cepat khususnya perintah yang sering digunakan. Ikon-ikon ditampilkan di baris toolbar menurut menu yang dipilih.
- Ikon Numbering
- Ikon Spasi Baris
- Ikon DropCap
- Ikon Picture
Bagaimana apakah sudah mengetahui beberapa ikon yang kita pelajari hari ini???
Baiklah untuk selanjutnya silahkan anak sholeh sholehah membuat kelompok ya, yang terdiri dari 6 orang. Lalu silahkan kerjakan quiz berikut ini:
Baiklah untuk pertemuan hari ini hanya itu saja yang dapat Miss sampaikan. Semoga apa yang Miss sampaikan dapat kalian pahami dengan baik dan bermanfaat ya:)
Tetap semangat sekolahya dan tetap istiqomah untuk melaksanakan shalat 5 waktu berjamaah dan tepat waktu. Sampai bertemu lagi minggu depan :). Atas perhatiannya Miss ucapkan terimakasih.
Wassalamualaikum wr wb


Komentar
Posting Komentar